Waterfront Kuching, Destinasi Wisata Favorit di Sarawak

Waterfront Kuching, Destinasi Wisata Favorit di Sarawak

Kuching, kota yang sangat menarik untuk dikunjungi karena kekayaan budaya dan keindahan alamnya. Salah satu daya tarik utama yang tidak boleh dilewatkan oleh para wisatawan adalah padang merdeka di kawasan Waterfront Kuching. Terletak di pusat kota, alamatnya di Jalan Tunku Abdul Rahman, 93100 Kuching, Sarawak, Malaysia. Lapangan ini berbatasan langsung dengan sungai Sarawak yang membentang hampir sepanjang satu kilometer.

Kami menyediakan transportasi mobil dan bus untuk kunjungan wisata ke Kuching Malaysia dari Pontianak dan Singkawang.

Pesona Destinasi Wisata Kuching

Kawasan ini menjadi tempat ideal untuk mulai keliling kota dengan berjalan-jalan santai sambil menikmati pemandangan sungai dan gedung-gedung ikonik di sekitarnya, contohnya Sarawak Legislative Assembly (New Building). Siang hari, lapangan ini menawarkan suasana yang damai, di mana pengunjung dapat menikmati udara segar dan menyaksikan perahu-perahu kecil yang melintas perlahan.

Namun, keindahan sesungguhnya dapat dinikmati saat malam hari. Kawasan ini berubah menjadi pusat keramaian dengan deretan lampu yang menerangi tepi sungai, menciptakan suasana yang hangat dan romantis. Pemandangan ini semakin menarik dengan hadirnya Kantor DPRD Sarawak yang berdiri megah di tepi sungai, menjadi ikon arsitektur baru yang menambah daya tarik kawasan ini.

Aktivitas yang Dapat Dinikmati

Anda dapat menikmati perjalanan dengan kapal wisata Kuching atau sampan kecil yang siap mengantar pengunjung menyeberangi sungai. Perjalanan ini memberikan pengalaman berbeda, terutama saat malam hari di mana pemandangan sekitar sungai semakin memukau dengan lampu-lampu kota yang menyala. Selain itu, tempat ini juga merupakan surga bagi pecinta kuliner. Terdapat banyak kafe dan kedai makanan yang menawarkan berbagai hidangan lokal yang lezat, dari makanan ringan hingga makanan berat.

Mengapa Waterfront Kuching Wajib Dikunjungi?

Bukan sekadar tempat untuk berjalan-jalan, melainkan juga menjadi pusat kegiatan sosial di kota ini. Banyak penduduk lokal datang ke sini untuk menikmati suasana malam yang meriah, bersantai bersama keluarga dan teman, atau sekadar menikmati pemandangan sungai yang tenang. Dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan, seperti toko-toko, kedai makanan, serta pertunjukan cahaya yang memukau, lapangan terbuka ini memiliki daya tarik tersendiri yang sulit untuk dilewatkan.

Untuk Anda yang warga Pontianak atau Singkawang yang ingin mengunjungi Kuching bisa menggunakan jasa sewa mobil CV. Rizky Jaya, Kami melayani kunjungan ke negara tetangga mengunakan berbagai mobil pilihan Anda, bisa menyesuaikan dengan budget wisata Anda. Namun, Kami juga menyediakan kunjungan sebaliknya jika ada warga Malaysia ingin berwisata di Kalimantan Barat bisa menghubungi Kami juga.

Scroll to Top